Sabtu, 26 Januari 2008

the making of..

sebelumnya ada beberapa hal yang ingin saya ceritakan tentang latar belakang dan proses pembuatan blog ini.

saya menggunakan blogger.com karena saya lebih familiar dengan layanan ini dibandingkan dengan layanan yang lain. Template yang saya gunakan adalah "Scribe" yang sudah saya modifikasi menjadi tiga kolom seperti yang Anda lihat saat ini, alasan saya memodifikasinya terus terang karena alasan pribadi sebab saya tidak terlalu suka scrolling terlalu banyak kecuali karena isi postingan yang panjang.

Setelah melihat beberapa template akhirnya saya memutuskan untuk menggunakan template "Scribe" karena menurut perasaan saya template ini cocok untuk mengingatkan kita akan kampus kita tercinta. Mungkin teman-teman sekalian bertanya "kok bisa..?" Jawabannya sederhana sekali..bagi saya background template ini terlihat seperti kain batik dan body template ini seperti kertas tua..kedua hal tersebut mengingatkan saya akan tanah Jawa yang sarat dengan budaya dan tradisi kunonya (istilah orang Jawa : njawani banget..) yang nota bene adalah tempat di mana kampus kita berada yaitu di Jawa Tengah tepatnya di Solo.

alamat URL http://fhuns02.blogspot.com/ saya gunakan setelah berkonsultasi dengan boZZ Cuprit, alamat tersebut saya pilih karena alasan efektif dan efisien serta mudah diingat teman-teman.

Tidak ada komentar:

NB : (Nambah Berita)

bagi temen2 yg punya blog atau situs pribadi harap melaporkan alamat URL-nya ke milis fhuns2002 agar bisa ditambahkan ke "link kami" terus terang saya tidak berani menambah alamat URL Anda sebelum ada ijin dari yang punya blog atau situs..
mksh atas perhatiannya....
fhuns02